Manchester United menghadapi tuan rumah Fulham pada lanjutan Liga Inggris di Craven Cottage, Sabtu (4/11/2023). Berikut ini Susunan Pemain Manchester United Lawan Fulham.
Marcus Rashford tidak masuk line-up dan cadangan alias absen di laga ini. Rashford mengalami cedera saat latihan.
Laga Fulham vs MU sangat penting bagi United yang kalah di dua pertandingan sebelumnya di Old Trafford. Skuad MU harus bangkit dengan meraih kemenangan guna memulihkan kepercayaan diri.
Namun, Fulham bukan lawan mudah apalagi mereka bermain di kandang. Fulham juga berambisi memforsir kemenangan setelah gagal meraup tiga poin dalam dua laga terakhir di Premiership.
Guna meredam lini depan The Cottagers, pelatih MU Erik Ten Hag masih mengandalkan kiper Andre Onana untuk menjaga gawang United.
Onana ditemani kwartet bek Aaron Wan-Bissaka, Jonny Evans, Harry Maguire, dan Diogo Dalot.
Lini tengah MU dikawal trio gelandang Scott McTominay, Christian Eriksen, dan Bruno Fernandes.
Untuk lini depan, United mengandalkan ketajaman gelandang serang Alejandro Garnacho, Antony, dan striker tunggal Rasmus Hojlund.
Susunan Pemain Manchester United Vs Fulham
Andre Onana; Aaron Wan-Bissaka, Jonny Evans, Harry Maguire, Diogo Dalot; Scott McTominay, Christian Eriksen, Bruno Fernandes; Alejandro Garnacho, Antony; Rasmus Hojlund.
Subs: Bayindir, Reguilon, Varane, Amrabat, Hannibal, Mainoo, Mason Mount, Pellistri, Anthony Martial
⏰ Time for team news! 🗞️#MUFC || #FULMUN
— Manchester United (@ManUtd) November 4, 2023