Real Madrid menaklukkan Manchester City 4-3 lewat adu penalti pada leg kedua perempatfinal Liga Champions di Etihad Stadium, Kamis (18/4/2024) dini hari WIB
Madrid pun melangkah ke semifinal Liga Champions 2023/2024. Setelah berimbang 1-1 selama 120 menit, laga dilanjutkan adu penalti dan Madrid menang 3-2 atas City.
Imbang 3-3 di leg pertama, di leg kedua Madrid unggul 1-0 di babak pertama lewat Vinicius Junior. Man City membalas di babak kedua lewat Kevin De Bruyne.
Agregat 4-4 bertahan selama 120 menit, sehingga adu penalti dilakukan dan Madrid menang dengan skor 3-2 untuk bertemu Bayern Munich di semifinal. Munich menyingkirkan Arsenal. Semifinalis lainnya, PSG, mengalahkan Barcelona.
Manchester City Vs Real Madrid 3-4 Highlights
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson Moraes; Kyle Walker, Ruben Dias, Manuel Akanji, Josko Gvardiol; Rodri; Phil Foden, Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Jack Grealish; Erling Haaland.
Real Madrid: Andriy Lunin; Dani Carvajal, Antonio Rudiger, Nacho, Ferland Mendy; Federico Valverde, Eduardo Camavinga, Toni Kroos; Rodrygo, Jude Bellingham, Vinicius Junior.