Liga 1 2024-2025 memasuki pekan ke-19 yang akan bergulir mulai Jumat, 17 Januari 2025. Berikut ini Jadwal Liga 1 Pekan 19, Jumat-Senin, 17-20 Januari 2025, Live Indosiar.
Matchday pertama Jadwal Liga 1 Pekan 19 dibuka dengan penampilan dua tim yang bersaing di puncak klasemen, Persib Bandung dan Persebaya Surabaya. Keduanya memainkan laga kandang.
Persebaya menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, pada Jumat, pukul 15.30 WIB. Persebaya saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 37 poin, terpaut tiga poin dari Persib. Sementara, Malut United di posisi ke-12 dengan 22 poin.
Pada hari yang sama, malam harinya, Persib Bandung akan menjamu Dewa United mulai pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dengan disiarkan oleh Indosiar dan Vidio.
Persib akan berupaya kembali ke jalur kemenangan setelah dua pertandingan terakhir hanya mengemas dua poin karena ditahan imbang Bali United 1-1 di laga tunda pada 7 Januari dan PSBS Biak dengan skor sama. Kedua laga itu semua dimainkan di kandang lawan.
Jadwal Liga 1 Pekan 19
Jumat, 17 Januari 2025
Persebaya Surabaya vs Malut United (15.30 WIB)
Persib Bandung vs Dewa United (19.00 WIB)
Sabtu, 18 Januari 2025
PSM Makassar vs PSBS Biak (15.30 WIB)
Madura United vs Barito Putera (19.00 WIB)
Minggu, 19 Januari 2025
Persik Kediri vs PSS Sleman (15.30 WIB)
Borneo FC vs Arema FC (15.30 WIB)
Persija Jakarta vs Persita Tangerang (19.00 WIB)
Senin, 20 Januari 2025
Semen Padang FC vs Bali United (15.30 WIB)
PSIS Semarang vs Persis Solo (19.00 WIB)
Klasemen Liga 1 Pekan 18
1. Persib Bandung 18 11 7 0 31 13 18 40
2. Persebaya Surabaya 18 11 4 3 23 16 7 37
3. Persija Jakarta 18 10 4 4 31 15 16 34
4. PSM Makassar 18 7 9 2 25 16 9 30
5. Persik Kediri 18 9 3 6 24 20 4 30
6. Persita Tangerang 18 9 3 6 15 15 0 30
7. Dewa United FC 18 7 7 4 32 20 12 28
8. Bali United FC 18 8 4 6 26 19 7 28
9. Arema FC 18 8 4 6 27 23 4 28
10. Borneo FC 18 7 5 6 23 18 5 26
11. PSBS Biak 18 8 2 8 27 29 -2 26
12. Malut United FC 18 5 7 6 19 20 -1 22
13. PSS Sleman 18 6 3 9 23 20 3 18
14. PSIS Semarang 18 5 3 10 12 19 -7 18
15. Semen Padang 18 3 4 11 15 30 -15 13
16. Madura United 18 3 3 12 15 35 -20 12
17. PS Barito Putera 18 2 6 10 16 40 -24 12
18. Persis Solo 18 2 4 12 11 27 -16 10