FIFA Sepakati 4 Stadion Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

Piala Dunia U17 2023FIFA menyepakati empat stadion sebagai venue Piala Dunia U-17 2023 Indonesia.

Menurut Ketua Umum PSSI Erick Thohir, penyelenggaraan turnamen dunia yang berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember 2023 itu akan digelar di Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

“Dari delapan stadion, kemarin hasil rapat dengan FIFA, kita akhirnya sepakat empat stadion. Kenapa empat stadion juga, memikirkan logistik, terbang ke sini, terbang ke sini, kan itu semua harus diperhitungkan,” kata Erick di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (7/8/2023) dikutip Antara.

Erick mengatakan, akan ada dua grup yang bertanding di Jakarta, kemudian dua grup di Bandung, satu grup di Surabaya, dan satu grup di Solo.

PSSI juga mengusulkan tim nasional Indonesia bertanding di Jakarta. Selain itu pembukaan juga diselenggarakan di Jakarta, sedangkan pertandingan semifinal dan final digelar di Solo.

Keempat stadion ini juga sebelumnya telah dikunjungi FIFA untuk inspeksi khususnya pada kondisi rumput. FIFA akan kembali mengunjungi Indonesia pada 26 Agustus dengan membawa tim yang lebih besar sebagai persiapan Piala Dunia U-17.

Laga pembuka Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS).

Daftar Stadion Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

  1. Jakarta International Stadium (Jakarta)
  2. Stadion Si Jalak Harupat (Bandung)
  3. Stadion Manahan (Solo)
  4. Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Jadwal Piala Dunia U-17 

10 November s.d. 2 Desember 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.