Timnas Indonesia Kalah 1-2 dari China

Timnas Indonesia mendominasi pertandingan, namun China efektif dalam serangan.

Timnas Indonesia Kalah 1-2 dari ChinaTimnas Indonesia kalah 1-2 dari China pada laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Qingdao Youth, Selasa (15/10/2024) malam WIB.

Dua gol kemenangan China dicetak di babak pertama melalui Behram Abduweli (21′ ) dan Zhang Yuning (44′ ). Gol balasan Indonesia dicetak Thom Haye (86′).

Para pemain Indonesia menguasai jalannya pertandingan, namun China efektif dalam memanfaatkan peluang. Indonesia menekan sejak awal babak pertama dan mendapatkan peluang bagus lewat Witan Sulaeman pada menit ke-10. Witan terjatuh dan bola bisa diamankan kiper China, Wang Dalei.

Asik menyerang, Timnas Indonesia kebobolan pada menit ke-21. China membobol gawang Indonesia melalui aksi Baihelamu Abuduwaili memanfaatkan kemelut di depan gawang Indonesia.

Gol China ke gawang Indonesia berawal dari kesalahan antisipasi bek Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, yang mengira bola sudah meninggalkan lapangan. Bola berhasil dikirim ke depan gawang dan disambar Abuduwaili.

Indonesia terus menekan China. Peluang didapat pada menit ke-35. Tembakan dari luar kotak penalti dilepaskan Ivar Jenner. Bola erlalu lemah sehingga mudah dijinakkan kiper China.

Pada menit ke-39, Indonesia kembali mendapatkan peluang melalui Calvin Verdonk. Tembakan kaki kirinya mengarah ke gawang tetapi bisa dibuang oleh kiper China Wang Dalei.

Dalam sebuah serangan balik, gawang Indonesia kembali kebobolan pada menit ke-44. Kali ini giliran Zhang Yuning yang melepaskan tendangan terukur ke su sudut gawang.

Babak pertam berakhir. Skor China vs Indonesia 2-0.

Di babak kedua, Indonesia masih mendominasi jalannya pertandingan. Serangan demi serangan membentur kokohnya lini pertahanan China.

Akhirnya Timnas Indonesia bisa berhasil memperkecil kedudukan menjadi 1-2 pada menit ke-86. Bola lemparan ke dalam jarak jauh Pratama Arhan tidak sempurna dibuang pemain China. Bola berhasil dikonversi menjadi gol oleh Thom Haye.

Tidak ada gol lagi setelahnya, meski Indonesia terus mengepung pertahanan China. Skor akhir China vs Indonesia 2-1. Hasil ini menjadi kemenangan pertama China sekaligus kekalahan perdana skuad Garuda di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dengan hasil ini Indonesia di posisi lima klasemen dengan 3 poin hasil tiga kali imbang dan sekali kalah. China di Bawah Indonesia dengan 3 poin dan kalah selisih gol. Jepang di puncak klasemen dengan 10 poin diikuti Australia (5), Arab Saudi (4), dan Bahrain (4).

Susuna Pemain

Indonesia: Maarten Paes; Jay Idzes, Mees Hilgers (Thom Haye 46′), Calvin Verdonk; Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Shayne Pattynama (Rizky Ridho 46′); Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, Witan Sulaeman (Marselino Ferdinan 46′)

China: Wang Dalei; Jiang Guang Tai, Gao Zhunyi, Li Lei, Jiang Shenlong; Wang Shangyuan, Li Yuanyi (Wang Haijian 61′), Wei Shihao, Xie Wenneng; Baihelamu Abuduwaili (A Lan 82′), Zhang Yuning.

Klasemen Grup C

  1. Jepang 10
  2. Australia 5
  3. Arab Saudi 4
  4. Bahrain 4
  5. Indonesia 3
  6. China 3