Timnas U-17 Indonesia Hajar Kepulauan Mariana Utara 10-0

Timnas U17 Indonesia vs Mariana UtaraTimnas U-17 Indonesia menang telak 10-0 atas Timnas U-17 Kepulauan Mariana Utara pada laga Kualifikasi Piala Asia U-17 atau AFC U-17 Asian Cup 2025.

Pada pertandingan di Abdullah Alkhalifa Alsabah Stadium, Jumat (25/10/2024) malam WIB, skuad Garuda Muda sangat dominan nyaris bermain setengah lapangan sepanjang pertandingan untuk mengurung pertahanan Kepulauan Mariana Utara.

Laga yang disiarkan langsung RCTI ini belum berjalan dua menit, Indonesia sudah memimpin 1-0 melalui gol Zahaby Gholy. Indonesia unggul 2-0 melalui gol kedua pada menit kesembilan.

Indonesia lalu memperbesar skor menjadi 3-0 pada menit ke-15 melalui aksi Aldyansyah. Gol keempat Indonesia lahir pada menit ke-22 melalui gol Evandra Florasta.

Semenit kemudian, gol kelima tercipta. Berawal dari sundulan Aldyansyah yang membentur tiang gawang Mariana Utara, bola dikuasai I Komang Gelgel lalu menceploskannya ke gawang lawan.

Indonesia menjauhkan skor menjadi 6-0 melalui gol kedua Aldyansyah pada menit ke-25. Timnas Indonesia U-17 lantas memimpin 7-0 pada menit ke-43 melalui gol Gelgel.

Di babak kedua, Indonesia masih mendominasi jalannya pertandingan. Gol kedelapan pun didapatkan pada menit ke-69 melalui aksi Ida Bagus Cahya.

Dua menit sebelum waktu normal berakhir, gol kesembilan bagi Indonesia hadir lewat gol Daniel Alfrido. Pesta gol Indonesia ditutup pasa masa injury time lewat aksi Fadly Alberto.

Dengan kemenangan besar ini Timnas Indonesia U-17 ke puncak klasemen sementara Grup G dengan enam poin dari dua laga. Indonesia unggul tiga poin dari Australia yang baru akan melawan Kuwait.

Susunan Pemain

Kepulauan Mariana Utara U-17: Edward Arriola III-kiper, Nolan Ngewakl (kapten), Moshe Sikkel, Yutaka Kadokura, Aiden Camacho, Chan Seo Yeom, Mark Costales, Akoni Matsumoto, Taiga Namai-Scoggins, Jayson Tagabuel, Taher Shakir.

Indonesia U-17: Dafa Gasemi (GK), Dafa Zaidan, I Putu Panji Apriawan (C), Daniel Alfredo, Andi Faith, Evandra Florasta, Lucas Lee, Zahaby Gholy, Komang Mardian Gelgel, Aldiyansyah Taher, Fandi Ahmad.