Timnas Indonesia menghadapi Jepang pada matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Berikut ini Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang, Live RCTI.
Laga Indonesia vs Jepang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan disiarkan secara live di RCTI pada Jumat, 15 November 2024, mulai pukul 19.00 WIB.
Untuk menghadapi laga ini, juga lawan Arab Saudi, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 27 pemain. Mereka akan menghadapi Jepang (15 November 2024) dan Arab Saudi (19 November 2024).
Shin Tae-yong mengakui Jepang merupakan tim kuat yang sulit dikalahkan.
“Sebenarnya Jepang mempunyai kekuatan yang sulit diatasi. Namun, saya tahu bagaimana menghadapinya sejak saya masih aktif sebagai pemain,” katanya Shin Tae-yong dikutip Nate.
Saat berstatus sebagai pelatih, Shin Tae-yong telah tiga kali bertemu Jepang. Dari tiga pertemuan itu, Shin Tae-yong hanya mengantarkan skuad asuhannya meraih satu kali menang. Sisanya kalah.
Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang
Berikut jadwal siaran langsung Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
- Jumat, 15 November 2024
- Kick-off: 19.00 WIB
- Venue: Stadion Utama GBK
- Siaran Langsung RCTI
Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia
Kiper:
Nadeo Argawinata (Borneo FC)
Maarten Paes (FC Dallas)
M. Riyandi (Persis Solo)
Belakang:
Jay Idzes (Venezia FC)
Jordi Amat (Johor Darul Ta’zim FC)
Mees Hilgers (FC Twente)
Rizky Ridho (Persija Jakarta)
Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
Justin Hubner (Wolves U-21)
Calvin Verdonk (NEC Nijmegen)
Pratama Arhan (Suwon FC)
Shayne Pattynama (KAS Eupen)
Sandy Walsh (KV Mechelen)
Yance Sayuri (Malut United)
Yakob Sayuri (Malut United)
Tengah:
Thom Haye (Almere City)
Nathan Tjoe-A-On (Swansea City)
Ivar Jenner (FC Utrecht)
Ricky Kambuaya (Dewa United)
Depan:
Ragnar Oratmangoen (FCV Dender)
Marselino Ferdinan (Oxford United)
Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
Egy Maulana (Dewa United)
Rafael Struick (Brisbane Roar)
Hokky Caraka (PS Sleman)
Eliano Reijnders (PEC Zwolle)
Ramadhan Sananta (Persis Solo)
PSSI.ORG